Rabu, 21 Januari 2015

Maaf

Para pecinta Versus Dangdut yang terhormat,

Mohon maaf kami sampaikan kepada seluruh pencinta Versus Dangdut.
Semua lagu di blog ini tidak bisa di-download karena diblokir oleh 4shared.


Kalau nanti ada waktu, Insyaallah akan saya upload ulang.

Salam,
Admin Versus Dangdut

Minggu, 22 Desember 2013

IBU

Ibu adalah tiga huruf yang mampu menggetarkan kita dan mempunyai jutaan bahkan miliaran makna. Ibu adalah lambang surga yang terlihat di dunia, bahkan dalam salah satu hadìsnya Rasulullah SAW bersabda jika Sorga itu ada di bawah telapak kaki ibu. Makna seorang ibu memang sangat luas, kehadirannya penuh arti dan ketika kita sedang terpisah pun maka ibu adalah orang yang paling kita rindukan. Semasa kita kecil pun lebih banyak menyebut nama ibu daripada nama ayah. Ketika kita baru bermain terus pulang ke rumah, maka ibulah orang pertama yang kita tanyakan. Ketika manusia mulai merasa jauh dengan ibunya maka perlu berhati-hati, karena itu bisa menjadi pertanda akan ada penderitaan dalam hidup.

Sabtu, 31 Agustus 2013

NAMA WANITA YANG MENJADI JUDUL LAGU

Tak mau kalah dengan pria, nama wanita yang menginspirasi sebuah lagu justru lebih banyak. Gadis yang menjadi pujaan hati dijadikan judul sebuah lagu. Mansyur S. adalah penyanyi yang paling banyak menyanyikan lagu yang judulnya merupakan nama wanita antara lain: Khana, Badriah, Hartati, Halimah, Laila, Ludya, Rani, Shanti, dan Zubaidah serta masih banyak lagi yang lain. Penyanyi lain juga kerap menjadikan nama wanita sebagai judul lagu. Berikut daftarnya:

Rani

Rabu, 31 Juli 2013

100 LAGU INDIA YANG DISADUR KE DALAM LAGU DANGDUT (2)

Meski judulnya 100 lagu, namun list lagu dibawah ini belum sampai 100 lagu. Tapi kami yakin bahwa one day, list lagu dibawah ini akan genap menjadi 100 lagu, tentu saja dari partisipasi para pengunjung yang senantiasa saling berbagi informasi. dan Alhamdulillah, saat ini sudah lebih dari 98 pasang lagu kurang 2 pasang lagu lagi. Terima kasih atas partisipasinya selama ini.


Minggu, 07 Juli 2013

NAMA PRIA YANG MENJADI JUDUL LAGU

Dalam lagu dangdut, tak sedikit nama pria yang menjadi judul lagu. Pria-pria yang menjadi pujaan hati  dituangkan dalam syair-syair lagu. Penyanyi yang paling sering menjadikan nama pria sebagai judul lagu adalah Rita Sugiarto. 'Jacky' adalah lagu pertama kali yang beliau populerkan setelah beliau keluar dari Soneta. Lagu-lagu lainnya antara lain: Abang Kumis, Abang Romi, Om Johny, dan Zainal. Penyanyi lain juga kerap menjadikan nama pria sebagai judul lagu. Berikut diantaranya:
Jacky Zimah, sosok yang ada dalam lagu 'Jacky'